Cara Menghilangkan Mabuk Kendaraan saat Perjalanan Jauh
Cara Menghilangkan Mabuk Kendaraan saat Perjalanan Jauh – Seringkali seseorang mengalami mual, pusing bahkan muntah saat melakukan perjalanan menggunakan kendaraan baik di darat, laut bahkan udara. Hal ini dinamakan dengan mabuk perjalanan. Memanglah tak semua orang mengalami hal ini, namun keadaan seperti inilah yang kerap mengganggu rencana liburan Anda bersama keluarga atau rekan. Gejala yang sering muncul ketika mabuk perjalanan ini menyerang Anda ialah perut akan terasa mual, sakit kepala dan pusing, kelelahan dan keluar air dingin dari dalam tubuh serta meningkatnya air liur dan juga kulit Anda akan nampak lebih pucat. Nah biasanya orang yang mengalami mabuk perjalanan ini memanglah seseorang yang telah memiliki bakat dari kecil. Bahkan mabuk perjalanan dapat dimulai ketika baru saja memulai perjalanan. Karena keadaan ini akan sangat mengganggu Anda selama perjalanan, maka upayakan beberapa cara yang dapat menghentikan kebiasaan ini. Lalu bagaimana caranya? Simak pada ulasan kami berikut ini ya.
Cara Menghilangkan Mabuk Kendaraan saat Perjalanan Jauh
Duduk di Bangku Paling Depan
Cara yang paling mudah untuk dilakukan agar terhindar dari mabuk perjalanan dengan menggunakan mobil maupun bus, usahakan untuk selalu memilih tempat duduk pada bagian paling depan. Hal ini berguna untuk fokus mata Anda berada di jalan atau pemandangan yang Anda lihat di depan kendaraan. Salah satu cara ampuh yang dapat Anda lakukan untuk menghilangkan mabuk perjalanan ialah dengan menyetir sendiri kendaraan tersebut. Dengan begitu, otak Anda akan dituntut untuk fokus menyetir dan melihat kondisi kendaraan di sekeliling.
Fokus untuk Melihat Pemandangan
Jika Anda dihadapkan pada kondisi dimana Anda tidak dapat memilih tempat duduk terdepan, Anda tetap bisa mengatasi rasa mabuk perjalanan tersebut dengan memfokuskan pandangan Anda terhadap pemandangan di luar mobil. Apalagi jika terdapat pemandangan seperti gunung, pohon, pantai atau objek menarik lainnya. Usahakan untuk tetap fokus menatap ke arah depan agar tidak mengganggu mata dan sistem saraf jika Anda terus-terusan melihat ke arah samping. Dengan pemandangan yang indah tersebut dapat membuat Anda membayangkan hal-hal yang menyenangkan sehingga mual akibat mabuk perjalanan pun dapat terhindarkan.
Sirkulasi Udara di Dalam Kendaraan Haruslah Baik
Salah satu faktor yang menjadi penyebab dari seseorang mengalami mabuk perjalanan ialah kaerna kurangnya oksigen di dalam kendaraan. Tak hanya itu saja, seseorang yang memiliki riwayat sering mengalami mabuk perjalanan ternyata juga sensitif dengan alat pendingin udara yang biasanya terpasang pada mobil. Untuk menyiasati keadaan seperti itu Anda bisa membuka kaca jendela mobil agar udara dapat masuk dan menghasilkan sirkulasi yang baik. Selain menghasilkan oksigen, sirkulasi yang baik ini akan memberikan rasa nyaman bagi Anda sehingga Anda pun terhindarkan dari mabuk perjalanan.
Posisi Kepala Harus Nyaman
Agar pandangan Anda tetap lurus menatap kedepan, posisikan kepala Anda agar tetap nyaman dan rileks sehingga terhindar dari pusing dan sakit kepala. Untuk membantu atau memberikan rasa nyaman yang lebih, Anda juga bisa menggunakan bantal. Lebih baik lagi jika Anda dapat tidur selama beberapa jam dalam perjalanan tersebut. Hal ini dipercaya menjadi salah satu cara yang efektif untuk mengatasi mabuk perjalanan.
Bagaimana, mudah kan untuk mengatasi mabuk perjalanan yang sering Anda alami? Semoga Cara Menghilangkan Mabuk Kendaraan saat Perjalanan Jauh ini dapat membantu Anda untuk mengatasi mabuk perjalanan yang kerap menyerang. Selamat mencoba.